Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!

Otomotifnet - Rabu, 2 Juli 2014 | 15:04 WIB
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Nissan
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!

Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Otomotifnet.com - Nissan mempermewah MPV Premium andalannya All New Elgrand dengan penambahan varian tipe Highway Star.
 
Dibanderol hampir Rp 1 miliar, semewah apa sih MPV premium Nissan ini? Berikut otomotifnet.com berikan ulasan lengkapnya.
 
 
Eksterior yang Glamor
 
Eksterior All-New Elgrand Highway Star memancarkan tampilan memikat dan berkesan glamor dengan nuansa kemewahan yang kental.
 
Karena adanya penyegaran pada lampu utama, juga bumper dan grill depan yang dibuat lebih besar dan berlabur aksen krom sehingga benar-benar terkesan megah. Ditambah pelek 18 inci bergaya multi palang. 
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Nissan
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Lampu utama All New Elgrand Highway Star juga telah dilengkapi dengan Active Adaptive Front-Lighting System terinspirasi dari teknologi LED. Sehingga model All-New Elgrand Highway Star mampu memberikan penglihatan yang lebih tajam kepada pengendara di malam hari dan saat hujan.
 
 
Interior yang Mirip Lounge
 
Kalau kita masuk kedalam kabin All New Elgrand HWS, akan terdapat desain Grand Black Interior, yang mampu mempersembahkan eksklusivitas. Grand Black Interior merupakan perpaduan antara serat kayu dan aksen krom.
 
Selanjutnya dua pilihan materi kursi black leather maupun kain yang disajikan juga ikut menambah kesan mewah All New Elgrand Highway Star 2.5 L.
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Nissan
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Kenyamanan layaknya lounge juga bakal ditawarkan dengan fitur seat sliding ditambahkan pada kursi penumpang baris ketiga. Sehingga akan memberi kelapangan ruang untuk menaruh bagasi di bagian belakang, bahkan ketika kursi baris ketiga sudah penuh. 
 
Interior All-New Elgrand Highway Star mampu memuat enam tas golf atau barang lain yang berukuran cukup besar, seperti kereta bayi, kotak karton, dan kargo lainnya. Dengan merendahkan level luggage board pada bagian ruang bagasi hingga menyentuh lantai, mobil ini mampu memuat lebih banyak barang tanpa perlu membuka luggage board.
 
 
Mesin yang Lebih Kecil
 
Nissan secara mengejutkan menawarkan mesin yang lebih kecil pada All New Elgrand HWS, yakni mesin berkapasitas 2.5 liter, terjadi penurunan 1 liter dari kapasitas mesin sebelumnya 3.5 liter. Ada alasan utama dibalik tindakan Nissan ini. Soal pajak barang mewah dan juga jaminan performa tetap menyenangkan.
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
Nissan
Semewah Apa All New Elgrand Highway Star? Ini Ulasan Lengkapnya!
All New Elgrand HWS menggunakan mesin berkapasitas 2.5 liter dengan kode QR25DE. Mesin ini akan bersanding dengan transmisi Continuous Variable Transmission (Xtronic CVT M6) milik Nissan. Meski mesinnya lebih kecil, namun Nissan tetap menjanjikan pengelaman berkendara yang menyenangkan.
 
Mesin All New Elgrand HWS saat ini berkode QR25DE, yang punya kapasitas 2.488cc. Tenaga yang diproduksinya mencapai 170 dk dan torsinya 245 Nm. Bandingkan dengan mesin sebelumnya yang berkode VQ35DE, berkapasitas 3.498cc yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 280 dk dan torsinya 344 Nm. Lumayan jauh ya bedanya.
 
 
Fitur Keselamatan yang ditingkatkan
 
Nissan menerapkan berbagai fitur canggih di sekeliling All-New Elgrand Highway Star untuk membantu penumpang meminimalisir resiko kecelakaan dari konsdisi berkendara normal pada kondisi setelah kecelakaan.
 
Nissan membuktikan hal tersebut dengan mengimplementasikan fitur keselamatan pada All-New Elgrand Highway Star, yang terdiri dari airbags untuk perlindungan maksimum, Advanced Drive Assist yang diletakkan pada layar berwarna 5-inci, color screen, dan Around View Monitor.
 
(mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa