Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Setiap Bulan, Tata Motors Indonesia Akan Menghadirkan Mobil Baru

Rabu, 12 Maret 2014 | 07:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Selain penambahan jaringan dealer, Tata Motors Indonesia juga siap untuk menggempur pasar mobil di Indonesia dengan berbagai model dan varian baru setiap bulannya. Seperti disampaikan oleh  Presiden Direktur Tata Motors Indonesia, Biswadev Sengupta, raksasa mobil asal India ini siap memperkenalkan 10 model baru sepanjang 2014.

"Tahun ini kita akan memperkenalkan 10 model dan 18 varian. Tiap bulan bakal adap roduk yang akan kita luncurkan, sehingga makin banyak pilihan," ujarnya di Jakarta, kemarin (11/3).

Sejak resmi beroperasi di Indonesia 6 bulan lalu, Tata Motors sudah memiliki beberapa model yang mereka jual di Indonesia. Di segmen mobil penumpang ada Aria, Storme dan Vista sementara di komersial ada Xenon dan Ace. Sedang ke-10 model dan 18 varian itu akan terdiri dari berbagai segmen, bukan hanya dari mobil penumpang saja karena Tata Motors, menurut Biswadev juga akan memasukkan bus, truk hingga tracktor head.

"Semua masih dalam proses. Sedang di tes. Kami ingin semua produk yang masuk Indonesia benar-benar sesuai dengan kondisi
Indonesia," tutupnya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa