Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All About Daihatsu Luxio, Saatnya Diperhatikan Pintu

billy - Jumat, 19 Oktober 2012 | 11:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Pintu samping Luxio model sliding, sudah harus dipantau. Terlebih jika terlalu sering terkena matahari atau tak mendapat perawatan yang baik, maka roda-roda yang berada di rel sangat rawan kotor atau pelumas hilang.

Kalau sudah begitu, proses buka-tutup pintu jadi terhambat. Selain berat, akan terdengar suara mendecit yang tak nyaman di kuping. Untuk itu pastikan tak ada kotoran yang menempel pada roda. Terutama roda bagian bawah yang rawan adanya debu, remah makanan, atau kotoran lainnya menempel.

Merawatnya mudah. Bersihkan semua roda yang ada dari segala debu, rempah makanan dan kotoran lainnya. Kemudian olesi kembali dengan oli. Tipis-tipis saja. Sebab kalau tebal justru akan ‘mengumpulkan' debu. Selanjutnya, geser-geser pintu supaya pelumas bekerja sempurna.

Masalah lain yakni sokbreker pintu belakang atau stay back door. Tugasnya sangat penting, untuk menyangga dan mendorong pintu ke atas. Sayangnya, tidak ada perawatan pada komponen ini. "Kalau rusak langsung ganti," tambah Is, panggilan Iskandar.

Gejala kalau mulai minta ganti adalah proses menutup pintu jadi agak terhambat dan terasa berat. Diikuti suara bunyi ‘ngook'. Jika dibiarkan, setiap buka-tutup pintu suara tersebut akan ada.

Indikator lainnya, ketika sudah sampai posisi paling atas, tak lama kemudian pintu turun sedikit. Jika dibiarkan, lama-lama pintu tak bisa terbuka penuh. Harga sokbrekernya berkisar Rp 150 ribu untuk setiap unitnya.  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa