Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Ringan Deteksi Kerusakan Bearing Roda

billy - Jumat, 4 November 2011 | 09:02 WIB
No caption
No credit
No caption

 

JAKARTA -
Sektor kaki-kaki kerap dijumpai masalah. Tak heran, karena memang sektor ini merupakan ‘bagian lelah’ kendaraan. Faktor keamanan dan kenyamanan berkendara juga ditentukan dari area ini. Maka, tak ada salahnya mendeteksi lebih awal kerusakan yang bisa ditimbulkan dari kaki-kaki mobil Anda. Salah satu komponen yang patut diwaspadai adalah bearing roda.

“Kerusakan pada bearing roda dapat diketahui melalui beberapa cara,” jelas Septa Dian Wahyudi, Service Advisor Tunas Daihatsu Mampang Jakarta Selatan. Cara yang pertama adalah ditandai dengan suara gemuruh. Semakin tinggi kecepatan mobil maka suara semakin berisik. Biasanya bearing roda depan yang sering bermasalah karena suara masuk ke kabin.

Cara berikutnya adalah menaikkan mobil, salah satunya bisa dengan dongkrak. “Memutar roda dalam posisi ban bebas bergerak, lalu salah satu komponen logam dipegang. Bisa komponen lower arm atau shockabsorber. Jika terasa bergetar, maka dipastikan komponen bearing roda sudah rusak,” papar Septa yang murah senyum ini.    (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa