Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jeep Luncurkan Aplikasi Perjalanan Gratis Buat Pemakai iPhone

Editor - Kamis, 5 Agustus 2010 | 07:40 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Produsen SUV asal negeri paman Sam, Jeep, baru saja menawarkan aplikasi perjalanan gratis bagi para pengguna iPhone. Smartphone buatan Apple ini di Amerika jauh lebih popular ketimbang Blackberry.

Melalui aplikasi iPhone, memungkinkan para pengguna untuk merencanakan perjalanan dan berbagi pengalaman mereka melalui melalui foto, video dan klip audio yang dapat di sharing melalui website www.jeeptripcast.com, dan juga dapat dipublikasikan melalui situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter.

Selain itu, dengan aplikasi TripCast jejak para pengguna juga dapat diikuti oleh teman-teman mereka dan keluarga secara real time yang dapat diikuti melalui alamat website tersebut.

Tak hanya berfungsi sebagai pelacak jejak maupun aplikasi GPS. Di dalam aplikasi ini juga terdapat fungsi "Points of Adventure" yang dapat memberi tahu posisi lebih dari 250.000 tempat rekreasi di alam terbuka di Amerika Serikat. Termasuk di dalamnya taman nasional, jalur sepeda, lokasi kemping, serta ski resort.

Asiknya, aplikasi perjalanan ini juga menyediakan fitur playlist musik, jadi pengguna tetap dapat mendengarkan musik bersamaan saat fungsi perjalanan tersebut berjalan. TripCast sendiri dapat digunakan pada seluruh tipe iPhone. Mulai dari model 3G, 3GS, serta 4G.

Hemm….seandainya aplikasi ini dapat dipakai di Indonesia, tentu membuat perjalan mudik mendatang semakin menyenangkan ya?

Penulis/ Foto: Ilham/ Jeep


 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa