Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teaser Renault Megane Coupe Cabriolet Nyebar di Dunia Maya

Editor - Jumat, 8 Januari 2010 | 10:08 WIB
Teaser Renault Megane Coupe Cabriolet Nyebar di Dunia Maya
Teaser Renault Megane Coupe Cabriolet Nyebar di Dunia Maya

OTOMOTIFNET – Pabrikan asal Prancis, Renault mempersiapkan rencana besar dalam rangka menyambut musim panas di benua Eropa yang dimulai bulan Juni. Yakni merilis mobil dengan atap terbuka bernama Megane Coupe Cabriolet (Megane CC).

Memang sampai saat ini pihak Renault belum merilis foto resmi dari Megane CC. Tapi baru-baru ini mereka merilis teaser mobil tersebut yang tampak elegan terlihat dari garis desain yang halus.

Selain itu, desainer Renault memberikan sentuhan baru pada lampu belakang untuk menyesuaikan dengan garis body. Sedangkan untuk bagian depan diperkirakan tampilannya sama persis dengan varian hatchback yang sporty.

Untuk kemampuan akomodasi, Megane CC ini mampu membawa 4 penumpang. Namun seperti mobil cabriolet kebanyakan, bangku belakangnya hanya cocok ditempati oleh anak kecil.

Mobil yang memiliki atap hard-top ini akan mempunyai dua pilihan mesin, yakni diesel dCi berkapasitas 1500 cc dan mesin bensin berkapasitas 2000 cc yang dilengkapi dengan turbocharger sehingga mampu mengeluarkan tenaga sebesar 178 hp.

Rencananya, Megane CC ini akan memulai debutnya pada Geneva Motor Show 2010 yang akan diselenggarakan pada bukan Maret nanti.

Setelah itu mobil ini akan dirilis pada akhir musim semi (bulan Mei) dengan harga sekitar Rp 300 Jutaan (Eropa). 
 
Penulis : Dika/AZ
Foto : Renault

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa