Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pameran Otomotif Medan Dimeriahkan Belasan Merek Mobil

Selasa, 4 Maret 2014 | 18:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Medan – Setelah sukses diselanggarakan selama dua tahun berturut-turut, Pameran Otomotif Medan 2014 kembali digelar di Medan International Convention center (MICC), Medan, Sumut, besok (5/4) dan berakhir 9 Maret. Pameran ini untuk memenuhi kebutuhan dan informasi tentang dunia otomotif di pulau Sumatera, khususnya Medan.

“Kota Medan dipilih karena potensi pasarnya cukup besar, pertumbuhan ekonomi pada tahun 2014 diprediksi akan menyentuh angka 6,2%,” jelas Bambang Setiawan, Direktur Operasional Dyandra Promosindo. 

Pada event ini, ada 11 merek mobil yang ikut berpartisipasi, seperti Chevrolet, Daihatsu, Ford, Honda, Hyundai, Kia, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki dan Toyota. Untuk segmen komersilnya, akan diisi oleh Hino dan Isuzu.
 
“Gelaran ini didukung sepenuhnya oleh para APM mobil, jadi tidak kalah akbar seperti event Motorshow,” tutur Lia Indriasari, selaku General Manager Divisi Otomotif Dyandra Promosindo. Target pengunjung diharapkan mencapai 36 ribu orang.

Jadwal buka Pameran Otomotif Medan, yaitu Rabu – Jumat jam 11.00 sampai 22.00 WIB, dengan harga tiket masuk Rp 5 ribu. Sedangkan untuk hari Sabtu dan Minggu, buka mulai pukul 10.00-22.00 WIB, dengan tiket masuk Rp 10 ribu. Banyak acara menarik yang akan diadakan disini, mulai dari test drive, promo helm murah, lomba foto, stand up comedy dan masih banyak lainnya. Datang yuk besok! (Mobil.Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa