Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jajaran Mobil Lawas Legendaris di the Fast & Furious 6

Selasa, 28 Mei 2013 | 17:21 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta – Setelah di tunggu-tunggu para pecinta film dan pecinta kecepatan akhirnya pada akhir Mei ini sekuel ke 6 dari film The Fast and The Furious ini di rilis di Indonesia.
 
Mobil yang digunakan dalam film ini mulai dari mobil keluaran lawas sampai keluaran terbaru ikut menampang di film ini dan ada juga sebuah Tank yang di pakai dalam pembuatan film ini.
 
Namun menariknya, justru mobil-mobil sport keluaran lawas lebih mendominasi di film ini ketimbang mobil-mobil keluaran baru. Mobil andalan ketiga jagoan yang ada di film ini adalah mobil sport keluaran lawas seperti Ford Escort RS 1600 keluaran tahun 1974 berkelir biru strip putih bermodalkan mesin Cosworth 1.6 liter bertenaga 113 hp yang menjadi andalan Paul Walker (Brian O’Connor), Dodge Charger Daytona  1969 bermesin GM 6.2 liter yang mampu memuntahkan tenaga 430 hp yang digunakan oleh Vin Diesel (Dominic Torreto), dan Ford Mustang keluaran tahun 1969 yang digunakan Tyrese Gibson (Roman).
 
Tidak sampai disitu di film ini muncul juga mobil lawas lainnya seperti Jensen Interceptor 1970 bermesin V8 yang di gunakan oleh Michelle Rodriguez (Letty) dan Camaro SS keluaran tahun 1967. Membuat film ini lebih didominasi oleh mobil sport lawas yang menjadi primadona di eranya. 

Ada juga mobil-mobil eksotik yang ikut nongol di film ini Dodge Challanger SRT-8, Dogde Cherger SRT-8, Ferrari Modena 360, Ferrari F430, Ferrari FXX Replica, Lucra LC470 dan juga Koenigsegg CCX berkelir orange.
 
Film ini juga melibatkan beberapa mobil militer seperti Land Rover Defender 90 dan 110, International MXT-MVA, dan sebuah kendaraan tempur Vickers Armstrong FV 4201 Chieftain tank. 

Mobil-mobil yang sampai saat ini masih beredar di jalan pun ikutan shooting film ini mulai dari Subaru Impreza WRX STI, Nissan Fairlady 370z, Nissan GT-R, Alfa Romeo Gielietta, Mercedes Benz G-Klasse W460, hingga Daihatsu Terios keluaran lawas.
 
Oiya ada satu mobil yang menjadi sorotan karena memiliki desain yang unik atau full custom yang menjadi andalan Luke Evans (Owen Shaw) dalam film ini. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa