Kakak beradik Aleix dan Pol Espargaro mencatat sejarah kembali sebagai rider satu keluarga pada premier class MotoGP. Memang, keduanya bukan yang pertama berbagi grid start pada balap motor terkencang sejagat ini. Beberapa rider kakak beradik yang pernah tercatat dalam sejarah MotoGP dan GP500 adalah sebagai berikut :
- Dua kakak beradik terakhir tercatat berkompetisi di MotoGP adalah Nicky Hayden pada Ducati Factory dan Roger Lee Hayden yang menggantikan Randy de Puniet pada LCR Honda, tepatnya di GP Amerika, Laguna Seca 2010. Nicky finish 5 dan Roger Lee Finish 11.
- Terakhir kakak beradik ikut full satu musim adalah pada 2004, Kenny Roberts rider Suzuki dan Kurtis Roberts dengan Proton KR.
- Tambahan pada kakak beradik Rogers pada 2004, ada juga kakak beradik yang berkompetisi satu musim penuh pada kelas yang sama. Yaitu Nobuatsu Aoki dan Takuma Aoki pada 1997, Nobuatsu dan Haruchika Aoki pada 1999, Bernard dan Marc Garcia pada 1994 dan 1995, Domonique dan Christian Sharon pada 1989.
- Terakhir kali kakak beradik naik podium bersama adalah pada GP Imola 1997, Nobuatsi Aoki podium 2 dan Takuma Aoki podium 3.
- Selain itu, satu-satunya momen kakak beradik berbagi podium adalah pada GP Argentina 1962, yaitu Juan Salantino podium 2 dan Eduardo Salantino podium 3.
(otosport.co.id)
Editor | : |
KOMENTAR