Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Livery Hijau Muda Tim Gresini Racing Untuk 2014

Sabtu, 1 Februari 2014 | 17:16 WIB
No caption
No credit
No caption


Tim Go&Fun Honda Gresini melakukan prosesi launching motor yang akan dipakai untuk musim 2014 di San Marino, Italia, Kamis (30/1) lalu. Dengan minuman energ Go&Fun masih menjadi sponsor utama mereka untuk tahun kedua, maka warna motor masih didominasi roda hijau muda dan putih. Sehingga livery tampak tak jauh beda dari tahun lalu.

Perbedaan utamanya, justru pada skuad pembalap. Alvaro Bautista bakal geber motor kelas Factory Honda RC213V. Lalu Scott Redding yang naik kelas dari Moto2 menambahkan satu motor Honda RCV1000R Open Class lagi pada tim Gresini.

"2014 merupakan tahun penting buat Gresini Racing, pertama ini lah tahun ke 18 kami ikut kejuaraan dunia. Sebuah tujuan penting, yang mana kami bisa bangga karena organisasi kami sudah sedemikian lama. Di lain pihak, kami punya harapan tinggi dengan debut Redding. Scott masih muda, tetapi sangat berpengalaman, saya suka sikapnya, karena ia tidak pernah menyerah. Tujuan kami dengannya adalah menjadi yang terbaik di Open Class yang baru," ujar Fausto Gresini, prinsipal tim Gresini.

"Buatku, semuanya sangat berbeda di sini: ini adalah tantangan baru, yang aku sangat sukai! Semua orang di tim Go&Fun Honda Gresini sangat baik, sangat terbuka, jadi aku merasa nyaman bahkan sejak hari pertama tes di Valencia November lalu," ujar Redding.

Sementara Alvaro Bautista yakin bisa lebih baik tahun ini mengingat musim lalu ia sering berada di depan dan bahkan kerap bertarung dengan Valentino Rossi.

"Aku sangat senang bisa berada di sini lagi untuk tahun ketiga! Tim Go&Fun Honda Gresini sudah seperti keluarga untukku, dan aku sangat menikmati atmosfer hebat di dalam garasi," ujar Bautista.

"Aku bertarung beberapa balapan dengan Valentino Rossi yang mengendarai motor pabrikan penuh, jadi kami benar-benar optimis menatap musim mendatang. Kami tahu kami punya dasar bagus, jadi tujuanku adalah menjadi kompetitif sejak pertama start di Qatar," yakinnya. (otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa