Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Sesi Latihan MotoGP Sabtu Batal Lagi, Direksi Balap Rilis Jadwal Baru

Bagja - Sabtu, 26 Oktober 2013 | 10:13 WIB
No caption
No credit
No caption


Pembatalan sesi latihan pada hari Jumat (25/10) kemarin karena kondisi cuaca yang tidak bersahabat dan mengakibatkan helikopter medis tak bisa beroperasi, ternyata masih berlangsung hingga pagi tadi (26/10) di Sirkuit Motegi, Jepang. Lantaran kondisi yang sama masih terjadi, komisi balap MotoGP pun merilis jadwal baru untuk sesi latihan dan kualifikasi.

Bedanya, kali ini komisi balap MotoGP menempatkan sesi kualifikasi lebih awal ketimbang sesi latihan, yang sudah mulai berlangsung siang hari waktu Jepang. Tentunya ini akan menjadi tantangan, lantaran pembalap tidak memiliki waktu yang banyak untuk melakukan setting motor dan langsung mencari waktu tercepat.

Tapi komisi balap MotoGP tidak menghilangkan sesi latihan untuk MotoGP, mengingat para pembalap harus tetap melakukan latihan untuk membuat kompetisi perebutan titel juara dunia jadi lebih menarik. (otosport.co.id)

Berikut jadwal baru sesi kualifikasi dan latihan :
Sabtu (sesi kualifikasi) :
Moto3 12:40-13:40 (1 jam)
MotoGP 13:50-15:05 (1 jam 15m)
Moto2 15:15-16:15 (1 jam)

Minggu (sesi latihan) :
Moto3 08:00-08:40 (40m)
Moto2 08:50-09:30 (40m)
MotoGP 09:40-10:30 (50m)

Balap :
Moto3 11:00
Moto2 12:20
MotoGP 14:00


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa