Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Marquez Lepas Ketegangan, Kendarai Honda Uni Cub di Motegi

Rabu, 23 Oktober 2013 | 18:08 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Minggu lalu ibarat pil pahit bagi rider tim Repsol Honda, Marc Marquez. Nah, agar tak berlarut dalam kekecewaan, sesampainya di Jepang, pabrikan Honda mengajak Marquez menjajal kendaraan mobilisasi personal mereka, Uni Cub di markasnya.

Dalam mengetes kendaraan yang fisiknya mirip bangku berjalan ini, tampak keceriaan di wajah Marquez. Bahkan, pembalap asal Spanyol ini sempat sedikit panik karena bingung saat berbelok. Oiya, Uni Cub sendiri sempat dipajang di Indonesia, saat pameran IIMS 2012 lalu lho.

Selain menguji Uni Cub, Marquez juga berbagi cerita dengan para insinyur di Honda Racing Corporation (HRC) yang berjasa mengembangkan tunggangannya. “Bertemu para insinyur HRC di rumah mereka,” kicau Marquez di akun Twitternya.

Sebagai catatan, tak mengherankan jika Honda leluasa mengajak Marquez berkunjung ke markas mereka sebelum berlomba. Pasalnya, lokasi balapan MotoGP akhir pekan nanti adalah Sirkuit Motegi yang dimiliki Honda.

Dan di sirkuit yang juga menghelat balap mobil Super GT ini juga memiliki fasilitas museum dan menjadi sarana tes produk terbaru Honda. Tak heran jika produk konsep Honda juga bisa dilihat di sini. (otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa