Hal ini ia utarakan, sebab pembalap kawakan tim Yamaha itu mampu memberikan hasil bagus di sesi kualifikasi, tidak seperti biasanya. Apalagi tahun lalu terbukti ia berhasil tampil kompetitif, meski menggunakan motor Ducati yang membuat perjalanan karirnya cukup menurun.
“Saya rasa kedua pembalap Yamaha akan tampil kompetitif di sini, terutama Valentino Rossi. Ya saya juga tidak bisa menjelaskan seperti apa kompetitifitasnya, tapi saya bisa merasakan ambisinya untuk meraih hasil terbaik di kandang sendiri. Lorenzo juga akan termasuk bagian dari rival berbahaya. Jelas ia akan mencari cara agar bisa mereduksi selisih di klasemen,” papar Marquez.
Prediksi Marquez, bisa jadi benar adanya. Apalagi Rossi merasa cukup kompetitif sejak sesi latihan pertama berlangsung. Tapi masih ada sisa sesi pemanasang besok pagi. Tentunya akan terlihat performa ril yang bisa mencerminkan performanya nanti. Jika memang Rossi bisa tampil kompetitif meraih kemenangan, maka ini akan jadi kesempatan bagi Lorenzo untuk tidak menyisakan ruang bagi Marquez. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR