Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pembalap Ingin Pakai Ban Depan Asimetris di Jerman

Bagja - Minggu, 14 Juli 2013 | 08:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Ketika drama insiden susul-menyusul terjadi di Sirkuit Sachsenring, Jerman pada sesi latihan hari pertama dan kedua (12-13/7), beberapa pembalap langsung menunjuk pada ban Bridgestone yang harusnya memasok kompon ban asimetris pada bagian depan. Lantaran kondisi sirkuit seperti Sachsenring, memang butuh yang seperti itu.

Jika diperhatikan dari sisi layout, sisi kanan ban hanya terpakai pada 4 tikungan. Yaitu tikungan 1, 3, 4 dan 12. Selebihnya adalah tikungan ke kiri dengan rata-rata bukaan gas lebih dari 50 persen. Antara tikungan keempat dan tikungan 12, ada 7 tikungan ke kiri yang memang tergolong tikungan cepat.

Lantaran maksimalisasi penggunaan ban hanya pada bagian kiri saja, secara otomatis temperatur bahu kanan ban jadi turun. Kemudian baru digunakan lagi di tikungan ke-12 dalam temperatur yang tidak ideal, membuat kebanyakan pembalap di mengalami insiden di tikungan ini.

“Bridgestone harus lebih lihai melihat kondisi ini. Dalam banyaknya insiden, rata-rata melakukan tikungan cepat ke kanan setelah melalui 7 tikungan ke kiri. Harusnya jika menggunakan ban depan asimetris, ini tidak akan terjadi,” klaim Rossi.

Anggapan yang sama juga diutarakan oleh Andrea Dovizioso yang mengalami insiden di tikungan 12. Menurutnya, sudah tiba waktu untuk menggunakan ban asimetris pada bagian depan, jika kondisi sirkuit seperti Sachsenring.

“Seharusnya kalau memakai ban asimetris, rasanya akan mengurangi insiden di tikungan 12. Ban yang kami gunakan sekarang, kasusnya sama dengan MotoGP Malaysia. Bagian kiri bekerja dengan baik, sementara bagian kanan tidak,” imbuhnya.

Sebenarnya Bridgestone sendiri sudah pernah memasok ban asimetris untuk diujicoba para pembalap. Tapi ternyata kebanyakan diantaranya tidak menyukai karakter yang ditawarkan. “Katanya beberapa pembalap sudah mengetes ban itu dan tidak menyukainya. Saya sendiri belum pernah mencobanya, mungkin sekarang saatnya kita coba lagi,” pungkas Rossi. (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa