Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kedubes Indonesia di Qatar, Bakal Dukung Doni dan Topan

Bagja - Rabu, 3 April 2013 | 07:51 WIB
No caption
No credit
No caption


Setelah berpamitan dengan Menteri Pemuda & Olahraga yaitu Roy Suryo, Doni Tata Pradita akhirnya berangkat ke Qatar untuk menjalani seri pertama Moto2 2013 di Sirkuit Losail pada Senin malam (1/4) lalu. Setibanya di Qatar, Doni dan Manager Pribadinya yaitu Mulyawan Munial, pun langsung mengunjungi Kedutaan Besar Indonesia di Qatar.

Sambutan hangat pun diberikan oleh Deddy Saiful Hadi selaku Duta Besar Indonesia untuk Qatar dan sang istri yaitu Ibu Endang. Doni dan Muly pun merasa sangat senang, karena mendapat sambutan langsung.

“Bapak Deddy Saiful sebagai Dubes Indonesia di Qatar bilang, bahwa mereka akan mengajak seluruh masyarakat Indonesia yang berada di Qatar, untuk memberikan dukungan penuh pada Doni Tata Pradita dan Rafid Topan Sucipto yang bakal berlaga di seri perdana Moto2 musim 2013 akhir pekan ini,” ungkap Mulyawan Munial.

Tentunya ini akan menjadi bagian yang sangat seru, mengingat kedua wakil Indonesia di ajang balap dunia itu membawa nama negara. Doni membalap di bawah naungan tim Federal Oil Gresini Moto2, sementara Topan di bawah tim QMMF. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa