“Balapan adalah hal yang terhitung di semua ajang balap. Tentunya faktor posisi start juga akan cukup menentukan. Makanya mengawali balapan dengan setting mobil terbaik, akan sangat berpengaruh pada posisi akhir nantinya. Kami sudah menghabiskan banyak waktu untuk membuat setting mobil jadi lebih baik. Tapi tidak ada yang tahu bagaimana balapan bakal berjalan,” beber Brawn.
Brawn sendiri bukannya sangsi dengan kemampuan kedua pembalapnya, namun melihat performa mobil saat balapan berlangsung, sepertinya masih belum bisa diprediksi sebagai yang tercepat. Jadi menurutnya, sekarang saatnya ia membuktikan performa yang bisa ia maksimalkan di sesi balapan.
“Kunci utama dari sesi balapan ini nantinya adalah menjalankan balapan dan strategi sendiri. Bukan mengikuti dan mengkhawatirkan performa pembalap lain. Pasalnya jika berupaya mengikuti ritme pembalap lain, kita cenderung akan lebih dulu kehabisan kompon ban. Jadi penting rasanya untuk tidak terpengaruh dengan posisi pembalap lainnya,” imbuhnya. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR