Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Raikkonen Yakin Bisa Pertahankan Posisi 3 di Klasemen

Bagja - Selasa, 20 November 2012 | 12:38 WIB
No caption
No credit
No caption


Meraih kemenangan di Formula 1 Abu Dhabi, memang jadi hasil terbaik yang bisa diraih oleh Kimi Raikkonen di F1 musim 2012. Tapi posisinya di klasemen yang menempati urutan ketiga belum tentu aman hingga setelah seri terakhir, karena performa Lewis Hamilton yang berada di urutan keempat juga cukup agresif.

Meski demikian pembalap asal Finlandia itu merasa sangat yakin bahwa ia mampu mempertahankan posisinya di klasemen pembalap.

“Saat balapan di F1 Austin memang saya tidak mengalami masalah. Tapi memang kondisinya memang agak sulit. Tidak sempurna mengawali balapan dan bersenggolan dengan pembalap lain di tikungan kedua, berakibat kehilangan beberapa posisi,” sesal Raikkonen.

“Satu-satunya masalah adalah terdapat pada temperatur ban yang sulit mencapai suhu ideal. Disitulah kami tersusul oleh Jenson Button. Beruntung posisi di klasemen pembalap masih berada di urutan ketiga. Kami akan lakukan apapun untuk mempertahankannya di seri terakhir nanti,” optimisnya.

Saat ini Raikkonen unggul 16 poin dari Lewis Hamilton yang memenangi balapan di F1 Austin. Jika Hamilton menang lagi di F1 Brazil (25/11) mendatang, maka Raikkonen minimal harus finish di urutan 5. (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa