Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Schumacher Dihukum Mundur 10 Grid Start di F1 Jepang

Bagja - Senin, 24 September 2012 | 07:25 WIB
No caption
No credit
No caption


Jadi biang insiden tabrakan dengan Jean-Eric Vergne di Formula 1 Singapura (23/9) kemarin malam, Michael Schumacher akhirnya dijatuhi hukuman penalti mundur 10 grid start di Formula 1 Jepang (7/10) mendatang. Meski Schumi sudah menjelaskan bahwa insiden yang dialaminya diakibatkan adanya masalah pada sistem deselerasi mesin mobilnya, namun stewards menghukum pembalap kawakan itu.

Insiden yang terjadi, tepat setelah balapan baru berjalan 2 lap setelah safety car meninggalkan sirkuit, harus kembali ke lintasan karena insiden yang dialami oleh Schumacher. Ia terlihat mengalami masalah pada mobilnya sebelum akhirnya menabrak Vergne yang berada tepat di depannya.

Schumi sendiri merasa bahwa deselerasi mobil tidak bekerja seperti di lap-lap sebelumnya. Ia juga tidak tahu mengapa hal itu terjadi. Jelas ia bukan terlambat menginjak pedal rem, maupun lupa dengan zona pengereman. Malah ia mengaku sudah menginjak pedal rem lebih cepat dari biasanya.

Sekarang tim Mercedes GP masih mencari tahu penyebab utama deselerasi mesin tidak bekerja dengan baik. Semoga biang masalahnya segera diketahui agar, tidak terjadi lagi di seri-seri selanjutnya. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa