Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Laverty Target Jadi Juara Dunia di WSBK 2013

Bagja - Senin, 11 Februari 2013 | 14:21 WIB
No caption
No credit
No caption


Sepeninggal Max Biaggi dari tim Aprilia Racing, secara otomatis pembalap andalan tim asal Italia itu berpindah ke tangan Eugene Laverty yang sudah semusim memperkuat tim Aprilia Racing dan Sylvain Guintoli sebagai pembalap debutannya musim ini. Tapi pembalap yang memiliki ambisi besar meraih titel juara dunia adalah Laverty.

Meski masih terlalu awal untuk berbicara tentang target musim ini, paling tidak ini akan jadi motivasi tersendiri bagi pembalap asal Irlandia itu. Apalagi ia sudah punya pengalaman semusim bersama tim dengan kelir khas hitam dan merah itu.

“Dengan pengalaman semusim menggunakan motor Aprilia, ya pastinya saya menargetkan meraih hasil bagus tersendiri. Apalagi sepanjang musim dingin berlangsung, saya bersama-sama dengan tim melakukan pengembangan secara intensif,” papar Laverty.

“Ya memang masih terlalu awal berbicara tentang titel juara dunia 2013 dan juga kemenangan-kemenangan di musim ini. Tapi saya tidak bisa berbohong, ini adalah target utama kami,” imbuhnya.

Sebenarnya Laverty sendiri mampu tampil apik di beberapa seri, namun keterbatasan pengetahuannya tentang motor Aprilia RSV4 pada musim 2012, membuatnya tidak bisa optimal sepanjang musim berlangsung. Sementara rekan setimnya yaitu Max Biaggi memang sudah beberapa tahun berada di tim ini dan menjadi andalan Aprilia untuk meraih titel juara dunia di setiap musim.

Jadi rasanya untuk target meraih titel juara dunia di musim kompetisi 2013, cukup masuk akal bagi Laverty. (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa