Tapi penyelenggaraan event ini kembali mengalami penundaan. Sebab kondisi permukaan sirkuit yang belum layak untuk menggelar balap tingkat dunia, masih menjadi masalah utama. Meski pihak pengelola Sirkuit Sentul dikabarkan sudah melakukan perbaikan, namun ternyata tidak ada realisasi yang terlihat nyata.
Kondisi ini membuat pihak promotor yaitu Infront Motorsport, memutuskan untuk melakukan penundaan pagelaran WSBK Indonesia pada 2014. Penjadwalan penyelesaian sirkuit pun mulai dirumuskan. Hal ini dilakukan pihak pengelola, tentu untuk memastikan keseriusan promotor lokal untuk menyelenggarakan balap WSBK.
Jika memang pengelola sirkuit tidak bisa menyelesaikannya dalam waktu yang sudah ditentukan, maka jadwal balap WSBK di Indonesia akan dibatalkan sepenuhnya hingga dibikin kesepakatan baru untuk membuat sirkuit yang lebih layak menggelar balap dunia. Jika itu terjadi, maka ini akan jadi kegagalan kedua bagi promotor lokal membawa WSBK ke Indonesia. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR