Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Boettcher Pilih Setting Suspensi Empuk dan Ban Champiro SX2

billy - Jumat, 28 Oktober 2011 | 10:45 WIB
No caption
No credit
No caption

Meski hanya sempat menjajal mobil Nissan Cefiro yang akan ditungganginya di ajang Formula Drift Asia (FDA) 2011 di Jakarta, Indonesia (29-30) setengah lap, namun Joshua Edwin Ian Boettcher (GT Radial Drift Team) tidak lantas jadi minder. Drifter yang akrab disapa dengan Josh Boettcher itu tetap yakin bisa mendapat hasil bagus di sepanjang babak penyisihan hingga final nantinya.

Insting keahlian setting mobil mobil pun langsung muncul saat menyambangi bengkel resmi tim GT Radial di bilangan Jatibening, Jakarta. Boettcher langsung menentukan setting suspensi yang agak empuk. Berbeda dengan setting yang biasanya ia gunakan saat berlaga di Australia.

“Kami akan balapan di kawasan yang memiliki permukaan aspal agak kasar dan sedikit bergelombang. Agar saya tetap bisa merasakan performa ban, saya harus menggunakan setting suspensi yang agak empuk. Saya tidak bisa berbuat banyak, karena saya juga hanya bisa menjajal setengah lap untuk menentukan setting mobil. Saya harap setting ini sesuai dengan trek di Kemayoran, Jakarta,” yakin Boettcher.

Sementara untuk penggunaan ban GT Radial, sepertinya Boettcher lebih memilih pakai ban khusus drifting yaitu Champiro SX2 yang baru launching pertengahan tahun 2011 lalu. Alasannya, kompon ban SX2 lebih mengakomodir untuk kondisi trek Indonesia.

“Trek di Indonesia memiliki karakter yang cukup unik sebagai daerah tropis. Temperatur sirkuit yang lebih panas dan lembab, membuat kompon ban Champiro HPX dan HPY menurut saya mungkin tidak terlalu tepat. Kalau menggunakan kompon lunak, grip terlalu bagus, sementara kalau pakai kompon keras juga akan terlalu licin. Saya berharap SX2 ini jadi jawaban tepat karena komponnya berada di antara lunak dan keras,” lanjut Boettcher.

Berarti Boettcher akan jadi drifter pertama dari GT Radial yang akan menggunakan ban ini menjelang FDA 2011 berlangsung. Berharap saja hasilnya bisa lebih baik, agar Boettcher berhasil mewujudkan tiket ke podium utama. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa