Tidak jauh berbeda dengan performanya di WRC Italia (6-8/5) lalu, Latvala memenangkan 4 Special Stage (SS) dari 7 SS yang digelar selama 2 hari pelaksanaan WRC 2011. Bisa jadi konsistensi Latvala kali ini disebabkan karena ia menggunakan paket girboks yang baru, atau mobil Ford Fiesta yang digunakannya memiliki performa sempurna di trek Argentina.
“Capaian saya hari ini cukup sempurna, saya sangat senang dengan performa mobil dan sangat menikmati jalur aspal yang terdapat di sini. Besok kami akan mengawali hari sebagai yang pertama dan saya sangat percaya diri bisa meraih hasil sempurna,” girang Latvala.
Di urutan kedua pereli dengan catatan waktu tercepat sementara, adalah Petter Solberg yang juga cukup konsisten memberikan kemenangan bagi dirinya sendiri. Pereli asal Norwegia itu bahkan masih bisa memenangi 1 SS, kendati dominasi Latvala sangat sulit dihindari. Kemudian di urutan ketiga pereli dengan catatan waktu tercepat ditempati oleh Sebastian Ogier yang juga tidak terlihat agresif kali ini.
Hasil leg 2 WRC Argentina 2011 :
1. Jari-Matti Latvala Ford Abu Dhabi WRT Fiesta RS WRC 1jam 48menit 59.7detik M
2. Petter Solberg PSWRT Citroen DS3 WRC +00menit 18.2detik M
3. Sebastien Ogier Citroen Total WRT DS3 WRC +00menit 28.8detik M
4. Mikko Hirvonen Ford Abu Dhabi WRT Fiesta RS WRC +00menit 43.5detik M
5. Sebastien Loeb Citroen Total WRT DS3 WRC +01menit 30.3detik M
6. Mads Ostberg M-Sport Stobart Ford Fiesta RS WRC +02menit 55.2detik M
7. Matthew Wilson M-Sport Stobart Ford Fiesta RS WRC +03menit 27.4detik M
8. Federico Villagra Munchis Ford WRT Fiesta RS WRC +03menit 40.9detik M
9. Ken Block Monster WRT Ford Fiesta RS WRC +06menit 04.8detik M
10. Hayden Paddon Subaru Impreza STi +11menit 49.6detik P
Editor | : | billy |
KOMENTAR