Hanya saja, sang driver mengaku masih ‘belajar turbo’. Maklum, tenaga mesin yang 170 dk saat masih naturally aspirated melonjak hingga 230 dk. Begitu juga torsinya, naik dari 220 Nm jadi 260 Nm. "Mobil baru jadi, makanya masih belajar traksi. Lepas gas di rpm berapa, tadi ban spin dan turbo nge-lag kalau digas pol. Jadi mesti diurut gasnya," aku Ewin, panggilannya.
Untuk itu, Ewin yang berbobot hidup 100 kilogram ini enggak segan untuk bertandang ke paddock peserta berturbo untuk tanya-tanya. Rupanya, ia ingin kembali merasakan podium sejak meraih posisi ketiga di Racewar pertama tahun 2010. Wuih, jadi anak turbo nih sekarang! (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR