Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kompetisi Safety Riding Honda ke 7 Mulai Digelar di Lombok

billy - Selasa, 18 Juni 2013 | 01:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Gelaran rutin Astra Honda Safety Riding Instructors Competition (AH-SRIC) ke 7 digelar di eks Bandara Selaparang, Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat sudah dimulai (17-18/6). Totalnya, ada 46 instruktur safety riding Honda dan 44 advisor safety riding Komunitas Honda dari berbagai wilayah di Indonesia yang ikut serta.

“Konsistensi kami mengadakan AH-SRIC selama 7 (tujuh) tahun berturut-turut merupakan bukti nyata komitmen kami untuk selalu memperhatikan keselamatan berkendara di masyarakat," buka GM Marketing Planning and Analysis PT Astra Honda Motor (AHM) Agustinus Indraputra.

Melalui kompetisi ini diharapkan terjadi peningkatan kompetensi para instruktur safety riding Honda dan advisor safety riding komunitas Honda. Mereka diharapkan akan menjadi ujung tombak Honda dalam mengampanyekan keselamatan berkendara di masyarakat.

"Sebenarnya ini seperti kalibrasi skill dan kemampuan para instruktur. Jadi kalau ada yang belum menang, harus mencari penyebab kenapa kalah. Dimana kekurangannya sehingga bisa memperbaiki," jelas Anggono Iriawan, Manager Safety Riding & Motorsport PT AHM.

Sehingga, kemampuan para peserta menjadi agen-agen perubahan yang memiliki spirit dan kecakapan tinggi dalam memberikan edukasi keselamatan berkendara bisa terus diasah.

“Dari event di Mataram ini, kami akan memilih peserta terbaik yang akan kami kirimkan sebagai duta AHM untuk mengikuti  Kompetisi Instruktur Safety Riding International di Jepang. Kami berharap prestasi tingkat international tahun lalu akan kembali diraih tahun ini,” tambah Agustinus Indraputra. (motorplus-online.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa