OTOMOTIFNET - Substitusi komponen tak cuma dari satu merek motor. Tapi beda produsen juga bisa. Contoh kampas kopling otomatis atau biasa disebut kampas kopling ganda antara Honda dan Yamaha.
“Kali ini, Yamaha Mio pakai komponen dari Honda BeAT,” terang Bambang dari bengkel Ben x Motor di Maruya Ilir, Kembangan, Jakbar.
Masih katanya, kampas BeAT jauh lebih murah, Rp 110 ribu. Coba bandingkan harganya dengan Yamaha Mio sebesar Rp 232.500. Bedanya? Kalau di Mio mesti memborong satu set termasuk mangkuknya, sementara punya BeAT bisa dibeli kampasnya saja tanpa dudukan kampas kopling.
Proses pemasangannya juga mudah, gak perlu mengubah sedikit pun di rumah CVT Mio, lantaran bentuk dan ketebalannya sama persis dari kedua merek motor ini. Nah, daripada penasaran, kita langsung saja buktikan.
Gbr 1 | Gbr 2 |
Gbr 3 | Gbr 4 |
Pertama siapkan perkakasnya; obeng kembang, obeng min, T-8, T-12, ring 24, tang lancip dan treker. Sudah? Sekarang lepas dua baut dek cover bagian bawah dekat footstep belakang dengan obeng kembang, lalu copot dua baut footstep dengan kunci T-12, agar saat mencopot rumah CVT tidak terganjal oleh footstep.
Selanjutnya lepaskan semua baut berjumlah 12 buah di cover CVT pakai kunci T-8 (gbr.1). Setelah casing CVT-nya terpisah dari dudukannya, terlihatlah perangkat kampas kopling otomatisnya dan lepas komponen itu dengan bantuan treker dan kunci ring 24 (gbr.2).
Gbr 5 |
Langkah berikutnya, angkat kopling ganda yang menyatu puli belakang pakai tangan dan lepaskan juga belt-nya. Lalu letakkan puli di tempat yang rata untuk membuka mur pengikatnya dengan menggunakan kunci Inggris.
“Hati-hati saat melepas murnya, bagian pinggir mesti ditahan dengan kaki dan tangan. Sebab, per CVT di dalam akan mendorong dengan keras ke atas,” wantinya sambil mencontohkan cara melepasnya (gbr.3).
Kelar melepas mur tadi, terdapat tiga per penahan kampas kopling ganda, langsung deh tarik keluar pakai tang lancip (gbr 4). Lantas copot ring spi pengunci di setiap sepatu kampas pakai obeng minus (gbr.5) berikut ring di bawahnya setelah ring spi.
Setelah semua ring copot, tinggal tarik sepatu kopling yang lama dan ganti punya Honda BeAT. Beres deh. Oh ya, cara pasangnya kebalikan waktu membukanya tadi.
Penulis/Foto: Pidav / Pidav
Editor | : | Editor |
KOMENTAR