Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jakarta Helmet Gallery Resmi Dibuka, Jual Helm Lokal dan Impor

billy - Sabtu, 16 Juli 2011 | 16:44 WIB
No caption
No credit
No caption


Siang hari ini (16/7), PT Tarakusuma Indah pemilik merek INK, KYT dan MDS, secara resmi membuka Helmet Gallery cabang Jakarta.

"Jakarta malah jadi kota terakhir. Sebelumnya sejak tahun 2009 jaringan Helmet Gallery sudah kami rintis dan akan terus ditambah," buka Hendri Tedjakusuma, Direktur PT Tarakusuma Indah sambil menyebutkan kota-kota besar di Indonesia yang sudah memiliki Helmet Gallery seperti Surabaya, Bali, Medan, Jambi hingga Yogyakarta dan Tegal.

"Kenapa Jakarta terakhir, karena umumnya layanan dan kebutuhan spare part helm di daerah lebih sulit didapat. Makanya kami lebih dulu berkonsentrasi di daerah," jelasnya.

Hal ini sesuai dengan konsep Helmet Gallery sendiri yang mengutamakan pelayanan dan kemudahan service. "Mencari spare part lebih lengkap disini. Begitu juga dengan model dan ukuran," terang Hendri.

"Bahkan kalau tidak ada, bisa inden dan kami usahakan ketersediaan unitnya baik spare part maupun helm. Untuk helm balap, juga bisa melayani fitting agar sesuai dengan bentuk kepala pembalap," jelasnya panjang lebar.

Lebih jauh, Hendri juga menjelaskan kalau harga dipastikan tetap bersaing. Pihak PT Tarakusuma Indah akan berstandar pada Harga Eceran Tertinggi (HET).

Oiya, selain menjual helm produksi PT Tarakusuma Indah seperti INK, KYT, MDS, BMC, dan HIU, Helmet Gallery juga akan menjual helm impor. Saat ini PT Tarakusuma Indah berkonsentrasi pada Arai, AGV dan Bell. (motorplus-online.com)

Jakarta Helmet Gallery
Jl Panjang Arteri Kelapa Dua Raya, no.2BB-2BC
Jakarta Barat

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa