Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda RC212V dan Yamaha YZR-M1, Dari MotoGP Hadir di PRJ!

billy - Minggu, 12 Juni 2011 | 10:53 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Meski hanya bisa disaksikan lewat layar kaca, gelaran balap MotoGP memang lekat dengan masyarakat Indonesia yang familier dengan sepeda motor. Buktinya, untuk menarik perhatian di Pekan Raya Jakarta (PRJ), Honda dan Yamaha menampilkan motor MotoGP di booth-nya!

Honda tampil percaya diri memajang Honda RC212V tunggungan trio Repsol Honda; Stoner, Pedrosa dan Dovisiozo. Tapi satu motor yang dipajang kali ini tidak dilengkapi nomor start. Jadinya enggak tahu deh, ini sebenarnya bekas tunggangan siapa.


Beda dengan Yamaha yang sedang merayakan 50 tahun keikutsertaanya di World Grand Prix. Pabrikan berlogo garputala ini memboyong dua Yamaha YZR M1, masing-masing adalah tunggangan Lorenzo dan Ben Spies.

Posisinya yang berada di sisi luar booth membuatnya sangat mencolok. Pengunjung bisa langsung melihat dari kejauhan, dan tak heran bila akhirnya menjadi pusat perhatian.

"Keren banget ya, jadi pengen numpang foto nih," kekeh Heru, salah satu pengunjung asal Ciledug. Silahkan bro! (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa