Sebagai gadis payung, Cila nggak hanya berhenti di garis start menemani pembalap dan tebar pesona. "Pernah suatu kali diajak pembalap naik motor keliling sirkuit. Sumpah, walau keseharian akrab dengan motor, berkendara di sirkuit punya sensasi berbeda," kenang pemilik spek 168 cm - 49 kg ini.
Kalau di jalanan, perlengkapan standar safety yang biasa dipakai seperti helm, jaket dan kaus tangan. Di trek dadakan seperti Mandala Krida, selain helm dan kaus tangan, mesti pakai baju dan sepatu balap. Minta ampyun berat dan panasnya," gumanya manja.
Ndak heran kalau kemudian Cila salut akan ketahanan pembalap saat menggunakan racing suit dan sepatu di trek dadakan. Siang bolong pula! Terlebih kalau pembalapnya itu cewek. Wah, hebat! (motorplus.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR