Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PVN Rolling Thunder dan Kampanye Keselamatan Berkendara di Kota Metro

billy - Minggu, 5 Desember 2010 | 02:22 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Tidak ingin menyia-nyiakan keberadaan para bikers dan klub yang datang meramaikan acara jambore nasional Paguyuban Vario Nusantara (PVN) di Metro Lampung (04-05/12), pihak penyelenggara pun memberikan fasilitas rolling thunder, dan bersama-sama polisi mengkampanyekan keselamatan berkendara.

Tentunya kondisi ini tidak disia-siakan oleh para member klub dan komunitas Honda Vario, baik yang sudah datang lebih awal, maupun yang datang belakangan. Mereka langsung menyusun barisan dan mengikuti mobil Patwal yang akan menunjukkan jalur rolling thunder mengelilingi Metro Lampung.

Kendati jarak yang ditempuh tidak terlampau jauh dan hanya mengelilingi bagian kota yang padat penduduk, namun ini menjadi sebuah pertunjukan besar bagi warga sekitar. Mengingat acara parade motor yang cukup panjang seperti ini masih cukup jarang di kota tersebut.


“Kami hanya akan menempuh jalur yang pendek di sini. Mengingat acaranya dan waktunya juga sudah cukup mepet. Makanya kami tidak memilih jalur panjang yang bisa membuat kondisi lalulintas di Metro nantinya tersendat. toh kita juga hanya ingin mengkampenyekan agar masyarakat tetap mementingkan keselamatan dalam berkendara," ungkap salah satu Polisi yang mengawal dengan menggunakan mobil Patwal.

Acara rolling thunder ini juga sempat menyita perhatian beberapa warga yang sedang merayakan syukuran pernikahan. Walaupun harus ikut dalam menelusup diantara keramaian, namun perjalanan tetap lancar dan tidak menimbulkan kekesalan masyarakat sekitar.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa