Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Bikin Penjualan Toyota Cetak Rekor

Rabu, 4 Desember 2013 | 12:47 WIB
Toyota Avanza Bikin Penjualan Toyota Cetak Rekor
Toyota Avanza Bikin Penjualan Toyota Cetak Rekor

Toyota Avanza Bikin Penjualan Toyota Cetak Rekor
Toyota Avanza Bikin Penjualan Toyota Cetak Rekor

 
Jakarta - Toyota terus menduduki singgasana di pasar mobil Indonesia dengan prestasinya yang kian menajam. Termasuk Toyota Avanza, dalam penjualan di November lalu berhasil mengukir rekor bulanan.
 
Berdasarkan data penjualan yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), di bulan kesebelas lalu Toyota membukukan penjualan total 40.781 unit, lebih tinggi dari September tercatat 40.235 unit. Jumlah tersebut menjadi rekor rekor penjualan tertinggi sepanjang 2013.
 
Toyota Avanza kembali menjadi penyumbang tertinggi dalam penjualan di November dengan total 19.013 unit atau tumbuh 6,8% dibandingkan dengan bulan sebelumnya 17.809 unit. Pencapaian bulan lalu, tercatat di atas rata-rata bulanan penjualan Toyota Avanza sekitar 17.000 unit.
 
Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor, Johnny Darmawan, menyebutkan rekor penjualan bulan lalu dikarenakan stabilnya kinerja penjualan di segmen MPV, serta meningkatnya permintaan konsumen di segmen lain seperti hatchback, SUV, dan kendaraan 2 ton.
 
"Rekor penjualan yang ditorehkan pada bulan lalu salah satunya didorong oleh performa penjualan Toyota Avanza yang terus membaik dan mampu menjadi yang terdepan di kelasnya," ujarnya dalam siaran pers yang diterima otomotifnet.com hari ini (4/12).
 
Selain ditopang oleh Toyota Avanza dari segmen MPV, segmen lain juga turut berkontribusi terhadap pertumbuhan penjualan. Seperti di hatchback, Toyota membukukan total penjualan 7.141 unit atau tumbuh 19,4% dibandingkan dengan pencapaian bulan sebelumnya dengan 5.983 unit, berkat jajaran produk seperti Astra Toyota Agya, Etios Valco, dan Yaris.
 
Sementara itu, dua line-up andalan di segmen SUV menorehkan catatan positif, di mana Toyota Fortuner (4x2) menyumbang 1.433 unit atau tumbuh 15% dibandingkan dengan Oktober 2013, serta Toyota Rush mencatatkan penjualan 3.598 unit atau tumbuh 8,4% dibandingkan dengan bulan sebelumnya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa