Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selasa Depan, Nissan March 1.5 Liter Diluncurkan!

Kamis, 28 November 2013 | 10:19 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Anda yang sedang menunggu kabar terbaru dari rencana hadirnya NIssan March 1.5 liter di Tanah Air silakan bersiap, karena Nissan Motor Indonesia akan meluncurkannya di Selasa (3/12) mendatang.

Berdasarkan undangan yang diterima otomotifnet.com hari ini (28/11) Nissan akan meluncurkan tak hanya Nissan March 1.5 liter saja, tapi juga sekaligus menyegarkan Nissan March 1.2 liter yang selama ini sudah lebih dulu dipasarkan.

Kali ini New Nissan March hadir sebagai pilihan Fashionably Smart yang dilengkapi berbagai pembaruan di sisi mesin, desain, teknologi dan fitur. Tampang, secara signifikan memang tidak berubah drastis, kita masih bisa mengidentifikasi Nissan March anyar ini ketika berpapasan di jalan misalnya. Namun, secara detail banyak perubahan yang ditawarkan.

Mulai dari grill depan yang kini lebih atraktif dengan aksen V berlabur krom, seperti Nissan X-Trail. Juga desain lampu utama dan foglamp yang berubah lebih tajam, serta aliran udara yang kini lebih dinamis.
 
Begitu juga yang terjadi di dalam kabin, desain dashboard, utamanya di bagian tengah ada sedikit perubahan. Corong AC yang tadinya berbentuk dua bulatan yang atraktif, sekarang berganti dengan desain persegi yang lebih konvensional.

Nah, yang penasaran seperti apa Nissan March terbaru, termasuk kisaran harga jualnya, simak terus otomotifnet.com ya! (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa