Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tata Motors Indonesia Luncurkan 3 Mobil Baru Sekaligus

billy - Selasa, 10 September 2013 | 10:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Setelah sekian lama hadir di Indonesia, pabrikan mobil India Tata Motors akhirnya secara resmi meluncurkan produk perdananya untuk pasar Indonesia. Pada launching yang berlangsung hari ini (9/10), ada tiga mobil yang diluncurkan sekaligus. 

Ketiga produk baru ini sekaligus yang mewakili segmennya masing-masing. Yakni city car dengan Tata Vista, MPV dengan Tata Aria dan SUV dengan Tata Safari Storme. Karl Slym, Managing Director Tata Motors Ltd mengungkapkan, sebagai perusahaan global, Tata Motors berkomitmen menyajikan kendaraan dan pengalaman hebat kepada pelanggan.

"Kami senang bisa memperluas jejak kami hingga ke pasar Indonesia. Kami yakin produk yang dihadirkan tepat dan menjadi solusi cerdas mobilitas bagi pelanggan Indonesia," ujar Slym.

Tata Vista sendiri merupakan small hacthback yang mengandalkan mesin bensin berkapasitas 1.4 liter, mengincar segmen anak muda perkotaan yang smart, dinamis dan kreatif.

Produk selanjutnya adalah MPV bergenre crossover Tata Aria Pure dengan kapasitas 7 penumpang. Mengandalkan mesin diesel berkapasitas 2.2 liter. Ada penggerak roda 4x4 di India, namun untuk Indonesia, Tata Motors Indonesiaa hanya menyediakan versi penggerak 4x2.

Terakhir, disegmen SUV akan diwakili oleh Tata Safari Storme, yang mengusung mesin diesel berkapasitas 2.2 liter. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa