Penjualan wholesales Daihatsu selama periode tujuh bulan pertama 2013 mencapai 103.923 unit, naik 10% dibandingkan periode yang sama 2012 sebanyak 94.314 unit. Sementara retailsales Daihatsu mencapai 102.571 unit, naik 8% dibandingkan periode yang sama 2012 sebanyak 95.309 unit. Pangsa pasar Daihatsu Januari-Juli 2013 mencapai 14,6% untuk wholesales dan 14,8% untuk retailsales. Daihatsu menduduki posisi kedua volume penjualan dan pangsa pasar domestik.
Meskipun data penjualan bulan Juli 2013 dari beberapa merek belum diumumkan namun diperkirakan pasar otomotif domestik periode Januari-Juli 2013 akan mencapai kisaran 700.000 unit atau tumbuh sekitar 12% dibandingkan periode yang sama sebelumnya.
Wholesales Daihatsu Januari-Juli 2013 mencapai 103.923 unit terdiri dari All New Xenia sebesar 43.548 unit atau 41,9%. Disusul Gran Max Pick Up 27.715 unit atau 26,67% dan Gran Max Minibus 9.025 unit atau 8,68%. Total Gran Max menjadi 36.740 unit atau 35,35%. Terios menyumbang 15.504 unit atau 14,92%. Daihatsu Sirion terjual 4.540 unit atau 4,37% dan Daihatsu Luxio terjual 3.591 unit atau 3,46%.
Retail sales Daihatsu Januari-Juli 2013 mencapai 102.571 unit terdiri dari All New Xenia 42.794 unit atau 41,72%. Gran Max Pick Up sebanyak 26.965 unit atau 26,29% dan Gran Max Minibus 8.926 unit atau 8,70%. Total Gran Max terjual 35.891 unit atau 34,99%. Terios mencapai 15.747 unit atau 15,35%. Daihatsu Sirion terjual 4.394 unit atau 4,28% dan Luxio terjual 3.745 unit atau 3,65%.
“Kami bersyukur penjualan Daihatsu menunjukkan trend positif selama periode Januari – Juli 2013. Kami optimis dalam 5 bulan terakhir tahun 2013 ini penjualan Daihatsu akan terus tumbuh sebagaimana pertumbuhan pasar,” ungkap Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR