Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Tawarkan Accord Hybrid Tanpa Plug-In, Harga Lebih Murah

Senin, 10 Juni 2013 | 14:52 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Sedan premium Honda Accord, apalagi yang sudah mengusung teknologi hybrid plug-in, memang menjadi sedan paling irit BBM di Amerika. Namun, dengan segudang teknologi tersebut, harganya terlalu mahal.

Nah, untuk bisa lebih menjangkau banyak kalangan, Honda pun menawarkan New Honda Accord hybrid, namun tanpa teknologi plug-in. Dengan begini, harapannya harga jual Honda Accord hybrid bisa lebih terjangkau banyak kalangan.

Sedan premium ini akan menggunakan dua sokongan tenaga, yakni dari motor listrik IMA khas Honda yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 141 Hp dan mesin bakar berkapasitas 2.0 liter 4 silinder Atkinson-cycle yang mampu menghasilkan tenaga 137 Hp.

Tenaga yang dihasilkan pun merupakan gabungan dari dua motor listrik dan mesin bakar tersebut. Sementara urusan konsumsi bahan bakarnya, untuk dalam kota sanggup berjalan sejauh 19,5 km untuk satu liter BBM. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa