Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Harga-Harga Bis Mewah Mercedes Benz Indonesia

Senin, 3 Juni 2013 | 14:45 WIB
No caption
No credit
No caption


Bogor - Setelah diluncurkan pada pagi tadi (3/6), maka siang ini PT Mercedes Benz Indonesia (MBI) mengumumkan harga resmi kedua produk komersial anyarnya, minibus Sprinter dan sasis bis O 500 R 1836.

Harga yang ditawarkan adalah Off the road. Pada sasis diluar bodi tipe  O 500 R 1836 dilepas Rp 1,039 milyar. Kemudian Sprinter A2 14 seat Rp 809 juta, Sprinter A3 20 seat Rp 799 juta dan Sprinter A4 22 seat Rp 845 juta.

Seperti diketahui, MBI melepas minibus Sprinter dengan mengutamakan kenyamanan. Antara lain berkat aplikasi pijakan pintu yang rendah, pintu geser otomatis, tinggi interior 1,9 m dan sound sistem mumpuni untuk menghibur penumpang.

"Tak hanya itu, Sprinter ini didukung oleh kekuatan mesin diesel 2.2 liter hemat bbm yang bertenaga 150 dk dan torsi 330 Nm. Dengan torsi tinggi, membuat mobil ideal untuk berbagai kondisi jalan di Indonesia. Mulai dari jalan bebas hambatan dan tanjakan terjal," papar Olaf Petersen, Direktur Penjualan Kendaraan Komersial MBI.

Sedangkan sasis bis O 500 R 1836 diperuntukan bagi perusahaan transportasi yang berminat menghadirkan kenyamanan dan keamanan bagi penumpangnya.

Bis ini sudah dilengkapi stabiliser pada axle depan dan belakang. Untuk fitur keselamatan di jalan, bus ini juga sudah menggunakan sistem pengereman full air brake yang dilengkapi dengan anti-lock braking system (ABS), exhaust brake dan top brake. Fitur lainnya adalah electronic tachograph. (Mobil.otomotifnet.com )


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa