Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sambil Fun Rally, ASCO Automotive Ajarkan Safety Driving

Senin, 30 April 2012 | 11:29 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Kesadaran berkendara yang baik dan benar terbilang masih sangat rendah di Jakarta, tapi ASCO Automotive Daihatsu sebagai dealer resmi Daihatsu di Indonesia tidak kehilangan cara untuk kampanye safety driving.

SAlah satunya dengan menggelar ASCO AXIC VIP Fun Rally yang bekerja sama dengan komunitas AXIC (Avanza-Xenia Indonesia Club). Dengan cara ini, tentu pengetahuan tentang Safety Driving jadi lebih mudah diterima.

Mengambil start di kawasan Kuningan Jakarta Selatan dan finish di Mall Bekasi Cyber Park, Fun Rally ini diikuti 200 peserta yang terdiri dari komunitas pelanggan ASCO dan juga AXIC. 

Dalam rally ini peserta akan dinilai berdasarkan kemampuan dalam menyelesaikan teka-teki dan rintangan, serta juga ketaatan pada rambu lalu lintas sesuai dengan kampanye safety driving.
 
"Hubungan yang lebih erat dengan pelanggan ASCO Automotive dan komunitas AXIC menjadi tujuan utama dari acara ini, selain juga untuk lebih memperkenalkan ASCO Automotive kepada masyarakat sebagai penyedia layanan jual dan purna jual Daihatsu," jelas Managing Director ASCO Automotive Audy The Khe Po.
 
Di sela-sela rangkaian Rally, peserta bisa mengikuti pelatihan teori dan praktek cara berkendara ekonomis serta safety yang diberikan oleh RDC Driving. Asik ya? (mobil.otomotifnet.com)
 

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa