Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesialis Transmisi Otomatis Mobil CBU, Ada Gangguan?

billy - Minggu, 15 Januari 2012 | 09:09 WIB
No caption
No credit
No caption

 
JAKARTA - Sekarang ada alternatif pilihan bengkel bila mobil berstatus CBU ada gangguan di sektor tranmsisi otomatis. Bawa saja ke MG Autoservice yang dikomandani Heru. Bengkel ini memang mengkhususkan diri menangani segala kerusakan di sektor transmisi tanpa pedal kopling segala mobil CBU, baik Jepang ataupun Eropa.

Rata-rata ‘pasien’ yang datang ke bengkel ini transmisi otomatisnya mengalami kerusakan cukup berat. Alhasil, mau tak mau mesti melakukan ‘pembedahan’ jeroan transmisi. Buat urusan repair, sangat tergantung dengan jenis otomatis dan merek mobilnya. Sebagai contoh buat Audi A4, A6 dan A8 yang mengadopsi multitronik alias bisa kena Rp 30-35 juta. ”Tapi kalau buat mobil Jepang, ongkosnya jauh lebih murah,” sahut Heru.

Sedangkan ongkos jasa overhaul saja sekitar Rp 1-2 juta tergantung kerusakan dan jenis transmisinya. Apakah otomatis konvensional, triptonic, multitronic, atau steptronic. ”Misalnya overhaul VW Caravelle kena Rp 2 juta,” bilang Heru seraya menambahkan ongkos jasa perawatan periodik transmisi otmatis yang dikenai Rp 100-150 ribu.

Silakan geser ke Jl.Ciater Raya 6, BSD, Serpong, Tangerang Selatan. Kontaknya 021-90283898 (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa