Tidak jarang konsumen merasa kurang puas dengan aturan main asuransi selama ini. "Rugi kalau selama masa asuransi tidak melakukan klaim, sebab pihak asuransi juga tidak bakal mengembalikan duit kalau tidak ada klaim sama sekali," ungkap William Parengkuan, salah satu nasabah yang sudah beberapa kali mengajukan klaim asuransi untuk Ford Escape miliknya.
Berangkat dari kondisi ini, PT Asuransi Sinar Mas (Simas) tawarkan produk terbarunya bertitel Simas Mobil Bonus (No Claim Bonus). "Produk ini untuk perdana menyasar kalangan pribadi, dan nantinya akan menggarap segmen korporasi," ungkap Tonny Latidjan, General Manager PT Asuransi Simas.
Produk Simas Mobil Bonus, lanjut Tonny, merupakan inovasi terbaru dalam dunia asuransi kendaraan bermotor di Tanah Air. "Tujuan kami untuk mengedukasi konsumen, yang berpikiran kalau ikut asuransi itu merugikan jika tidak pernah ada klaim," ujarnya.
Namun ada syarat yang mesti dipenuhi, baik untuk jenis pertanggungan TLO (Total Loss Only) maupun komprehensif. Nasabah mesti mengasuransikan mobilnya minimal selama 3 tahun, untuk mendapatkan bonus atau reward sebesar 50% dari uang premi yang telah disetorkan.
"Nilai pengembalian premi akan ditambah menjadi 75% dari total premi yang sudah dibayar oleh konsumen, jika mengikuti produk ini selama 5 tahun berturut-turut. Jika melakukan perpanjangan sampai 8 tahun, uang premi akan dikembalikan 100%," urai Teguh Aria Djana, Personal Lines Division Head PT Asuransi Simas.
Uniknya dari produk ini, jika selama masa pertanggungan konsumen melakukan penggantian mobil, akumulai untuk mencapai poin reward yang diinginkan tidak putus di tengah jalan. "Tetap dihitung sejak awal mengikuti program ini, meski mobilnya ganti model lain," tandas Tonny. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR