Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasar MPV Pasca Lebaran Mudah-Mudahan Membaik

billy - Kamis, 8 September 2011 | 16:08 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption
 
JAKARTA - Menjelang libur lebaran menjadi bulan panen bagi penjualan mobil jenis MPV, baik yang baru maupun yang bekas. Namun nampaknya idiom seperti itu tidak lagi bisa diharapkan berulang, paling tidak untuk tahun ini. Sejumlah pihak yang dihubungi OTOMOTIF bahkan menyebut bahwa penjualan bulan Juni-Agustus termasuk biasa saja.

Terbilang aneh memang karena MPV selama ini termasuk yang bisa dijadikan ‘tambang’ pemasukan bagi pebisnis mobil baru maupun bekas, tak terkecuali di kelas CBU. Hal yang spesifik terjadi adalah minimnya pasokan dari Jepang pasca gempa beberapa bulan silam. “Sejak bulan Juni mulai makin sedikit pasokannya, karena produksi juga terbatas,” sebut Fendy dari Terminal Motor.

Kini gerai IU bisa punya stok 1-2 unit Toyota Alphard ataupun Velfire sebagai pilihan favorit di gerai IU sudah bisa dianggap bagus. “Kalaupun ada harganya meningkat,” ujar pria yang berkantor di bilangan Arteri Pondok Indah Jaksel itu. Sebelumnya, pemandangan yang biasa jika satu gerai IU bisa punya stok sampai 10 unit MPV mewah ini.

No caption
No credit
No caption

 alphard Dan Velfire melonjak harganya
Ia kasih gambaran satu unit Alphard paling tinggi kelasnya, seri G, sampai kuartal pertama 2011 kisaran harganya adalah Rp 880 jutaan, kini sudah bisa ditemui dengan harga buka Rp 950 juta. “Konsumen yang butuh mau tak mau ambil juga,” kata saat dihubungi per telepon (26/8).

Sebagai langkah antisipasi sampai pasar kembali ‘sehat’, menurutnya, sejumlah geria IU memajang Alphard yang seri paling bawah saja maupun tidak memberikan bejibun fitur opsional seperti sebelumnya. “Mudah-mudahan bulan September atau Oktober pasokan sudah bisa lancar lagi,” harap pria ramah ini.

Tahun Ajaran Baru
Untuk mobil yang lebih generik kondisinya ternyata tak beda jauh. Bedanya tahun ajaran baru disebut-sebut punya andil ‘menahan’ animo pembelian mobil baru. “Untuk bulan puasa ini masih kena imbas tahun ajaran baru,” sebut A. Willy Arifani yang jadi senior sales executive Auto2000 Cempaka Putih Jakpus. Beruntung ada Avanza dan Innova yang bisa jadi benchmark untuk menjaga momentum penjualan.

Berbagai kemudahan pembiayaan plus sejumlah paket menarik disebutkan oleh Willy sebenarnya sudah membuat mobil baru, paling tidak untuk Toyota, berada di titik yang paling kompetitif. Namun hal ini juga belum menunjukan lonjakan animo menjelang musim lebaran silam. “Memang bulan-bulan sebelumnya penjualan juga termasuk tinggi,” ujarnya saat ditanya apakah sejak awal tahun penjualan memang tinggi sehingga masa lebaran jadi ‘biasa’ pencapaiannya.


MPV stocknya minim
Dari segi harga, menurut Willy, juga tak mengalami lonjakan. Bahkan harga yang berkembang dalam sebulan terakhir ini 'paling murah'. "Cicilan mobkas tahun 2009 atau bahkan 2010 jatuhnya 'lebih mahal' dibandingkan mobil baru 2011," promo Willy lagi   (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa