Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lorenzo Tak Ingin Ada Tembok Penghalang di Tim Yamaha

Bagja - Selasa, 18 Desember 2012 | 13:42 WIB
No caption
No credit
No caption


Selama musim kompetisi MotoGP 2009 dan 2010 berlangsung, kondisi tim Yamaha yang diperkuat oleh Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, harus berjalan dalam arogansi yang sangat tinggi. Rossi yang tidak sudi data telemetry-nya diakses oleh kubu tim Lorenzo, pun membuat tembok penghalang untuk tidak memberikan data tersebut.

Nah, sekembalinya Rossi ke tim Yamaha setelah 2 tahun bertualang di tim Ducati, sempat memunculkan anggapan bahwa Lorenzo akan berbuat hal yang sama ketika Rossi kembali jadi rekan setimnya. Tapi sang juara dunia MotoGP 2012 itu menegaskan tidak bakal mengulang sistem yang sama seperti 2 tahun silam.

“Terlalu banyak hal-hal terjadi jika ada pembatas diantara kami. Okelah ini adalah olahraga yang sangat individual, tapi tidak mengapa jika memang tidak ada pembatas,” tegas Lorenzo.

Kemungkinan untuk tidak menutup data antara kedua pembalap jawara itu pun, memang jadi kesepakatan bersama. Apalagi Rossi juga sudah berpikir bahwa itu hanya akan memupuk rasa arogansi yang besar pada rekan setimnya.

Tapi apakah ini bisa berjalan mulus ataukah ujung-ujungnya kembali jadi masalah besar di kubu Yamaha seperti yang diprediksi oleh Masao Furusawa sebagai direktur motorsport Yamaha? kita lihat saja nanti tahun depan. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa