Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi : Kemenangan Itu Seperti Efek Minum Obat

Bagja - Jumat, 14 Desember 2012 | 10:44 WIB
No caption
No credit
No caption

Tahun 2013 mendatang, usia Valentino Rossi akan menginjak usia ke-34 tahun. Meski demikian meraih kemenangan bahkan titel juara dunia bersama tim Yamaha, masih jadi target utamanya. Sebab jika ia tidak mampu lagi meraih kemenangan menggunakan motor yang kompetitif, berarti itu saatnya ia memikirkan untuk pensiun dari ajang balap MotoGP.

Pembalap kawakan asal Italia itu pun mengklaim bahwa meraih kemenangan itu sama halnya dengan efek meminum obat. Sayangnya efek kemenangan terasa sangat singkat, sehingga orang yang mampu meraihnya akan merasa ketagihan.

“Merasakan kemenangan itu memang sangat berbeda dengan hal lain. Efeknya sama seperti minum obat. Inilah alasan utama orang, mengapa selalu ingin balapan. Namun sayang efeknya sangat singkat, yah paling sekitar 3 atau 4 jam saja. Hari berikutnya pasti anda ingin merasakannya lagi, dan itu tidak akan pernah berhenti seperti itu,” ucap Rossi.

Kembalinya Rossi ke tim Yamaha mulai musim kompetisi 2013 mendatang, setidaknya akan menjadi tolak ukur berapa lama lagi pembalap asal Italia itu akan bertahan di MotoGP. Kita tunggu saja performa terbaiknya. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa