Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dilanda Masalah Getar, Pedrosa Puas Start Dari Grid 2

Bagja - Sabtu, 13 Oktober 2012 | 16:45 WIB
No caption
No credit
No caption


Meski berhasil menjadi pembalap tercepat di sesi latihan terakhir MotoGP Jepang (13/10) pagi tadi, namun ternyata performa motor RC213V milik Dani Pedrosa, mengalami banyak masalah saat melakukan sesi kualifikasi. Dimana masalah getar berlebih yang melandanya di awal musim kembali jadi masalah terbesar di sesi tersebut.

“Pada akhir sesi, saya sama sekali tidak tahu lap time yang saya peroleh dan juga pembalap lain. Saya hanya melakukan semaksimal mungkin agar bisa start dari lini terdepan, sebab terakhir kali keluar dari pit boks posisi saya di urutan 8. Tiba-tiba di sesi kualifikasi ini kami mengalami masalah getar berlebih, saya juga tidak tahu mengapa,” keluh Pedrosa.

“Padahal di sesi latihan semuanya baik-baik saja. Tapi di sesi kualifikasi sangat berbeda. Yah, secara keseluruhan sih, cukup memuaskan. Posisi start di grid kedua cukup bagus. Berharap saja semoga masalah ini tidak berlanjut besok. Kuncinya adalah memilih kompon yang tepat pada ban belakang dan tampil konsisten di sepanjang balapan,” tegasnya.

Pedrosa adalah pembalap yang terkenal cukup tangguh di tipe sirkuit stop & go seperti Motegi. Jika berhasil menyelesaikan masalah getar berlebih tersebut, kemungkinan besar ia akan berhasil kembali mempecundangi Jorge Lorenzo di akhir balapan. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa