Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rea Masih Ragu-Ragu Pada Performa Ban Bridgestone

Bagja - Kamis, 6 September 2012 | 14:11 WIB
No caption
No credit
No caption


Peningkatan performa Jonathan Rea dengan setup motor apa adanya di sesi tes privat MotoGP, berjalan dengan lancar. Meski fokusnya adalah beradaptasi dengan karakter ban Bridgestone, namun peningkatan performanya sangat jelas terlihat. Hanya saja proses adaptasi dengan Bridgestone, menjadi masalah paling besar yang dialaminya.

“Saya sangat senang melakukan sesi pengetesan di Aragon. Sekarang kami belum fokus untuk mencari lap time terbaik, tapi peningkatan lap time yang saya raih di setiap sesi semakin membaik. Hanya saja saya masih belum percara diri pada zona pengereman dan melalui tikungan. Paling tidak memaksimalkan performa ban adalah hal yang masih sulit saya lakukan,” ujar Rea.

Rea sendiri sangat senang dengan adanya kesempatan melakukan pengetesan bersama tim Repsol Honda untuk mengenal karakter motor Honda RC213V yang sebenarnya. Hal ini penting, agar ia tetap bisa menyumbang poin penting untuk tim Repsol Honda setelah absennya Casey Stoner karena cedera pada bagian tumit kaki.

Nah, pekan ini ia akan menjalani seri balapan di World Superbike Championship (WSBK) seri Jerman (9/9). Ia akan kembali mengasah skill terbaiknya dan menjadikan ajang WSBK sebagai momen untuk mengawali penampilannya di MotoGP. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa