Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perez Yakin Massa Takkan Dipecat dari Tim Ferrari

Bagja - Kamis, 24 Mei 2012 | 19:08 WIB
No caption
No credit
No caption

Performa buruk Felipe Massa yang berimbas pada klarifikasi ulang keberadaannya di tim Ferrari, memang akhir-akhirnya semakin menguat. Apalagi setelah Vitaly Petrov (pembalap tim Caterham F1) menjelaskan, paling tidak Massa memiliki 6 seri lagi untuk membuktikan performanya sebelum Ferrari mengambil keputusan untuk menggantikan posisinya dengan pembalap lain.

Nama Sergio Perez pun disebut-sebut sebagai pembalap yang paling pantas untuk menggantikan posisi Massa di tim Ferrari. Namun pembalap asal Meksiko itu mengatakan media terlalu mendramatisir kondisi Felipe Massa. Padahal ia sendiri tidak pernah mendapat konfirmasi dari Ferrari maupun berkeinginan untuk pindah ke tim tersebut di pertengahan musim 2012.

“Tidak ada tawaran yang datang dari tim Ferrari, kalaupun ada saya akan menolaknya karena tidak mungkin melakukan perpindahan di pertengahan musim 2012. Semua wacana ini terlalu di dramatisasi oleh media. Saya yakin Massa akan bangkit lagi, ia adalah salah satu pembalap hebat dan ia mendapat dukungan penuh dari Ferrari. Sekali saja ia bisa bangkit, maka semua wacana ini akan tertutup,” yakin Perez.

Selain menjelaskan tentang posisi Massa yang sekarang berada diwacanakan teranca, Perez juga ingin menegaskan agar tidak mengait-ngaitkan masalah mesin dengan pembalap. Pasalnya banyak pihak yang menganggap Ferrari punya hak untuk menarik Perez dari Sauber, sebab Sauber adalah bagian dari akademi bagi para pembalap muda yang dididik Ferrari.

“Jangan pernah menghubungkan antara pembalap dengan mesin dalam hal perekrutan. Memang saya bagian dari akademi balap Ferrari, namun posisi saya jelas untuk saat ini. Saya berada di bawah naungan tim Sauber dan akan membela tim ini semaksimal mungkin,” tegasnya.

Wah, sekarang sudah jelas bukan! (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa