Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vettel Bisa Kunci Juara Dunia di F1 Singapura

billy - Selasa, 13 September 2011 | 12:24 WIB
No caption
No credit
No caption


Persis seperti prediksi kami menjelang perhelatan Formula 1 Italia (11/9) akhir pekan lalu, bahwa jika Sebastian Vettel menjadi pemenang di F1 Italia maka kesempatannya untuk mengunci juara dunia di F1 Singapura (25/9) nanti cukup besar. Tapi dengan syarat ia harus menang, dan Fernando Alonso finish di tempat keempat di F1 Singapura.

Dengan demikian kendati Vettel tidak ikut atau tidak finish di 5 seri terakhir setelah F1 Singapura, dan Alonso menang terus dalam 5 seri terakhir maka poinnya dengan Alonso akan sama. Namun Vettel akan tetap juara dunia, karena jumlah kemenangan serinya lebih banyak ketimbang Vettel, yaitu 9 seri oleh Vettel dan hanya 6 seri bagi Alonso.

Sementara untuk kesempatan pembalap lainnya terdapat di kubu Jenson Button dan rekan setim Vettel sendiri yaitu Mark Webber. Sayangnya kesempatan kedua pembalap tersebut sudah cukup tipis dan bisa dibilang sudah habis. Bahkan Webber sendiri sudah pesimis dan menganggap bahwa harapannya untuk meraih titel juara dunia sudah habis. (otosport.co.id)

Berikut skenario peta perebutan titel juara dunia oleh Vettel :
No.     Nama pembalap    Sin    Jep    Kor    Ind    ABd    Bra    Poin
01.     S. Vettel                1       DNF   DNF   DNF   DNF    DNF   309
02.     F. Alonso               4       1       1       1        1        1       309
03.     Button/Webber     3       1       1       1        1        1       307

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa