Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Walah! Di Inggris, Supra X 125 Dijual Rp 27 Jutaan

billy - Kamis, 24 Februari 2011 | 11:58 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Di Indonesia, Honda Supra X 125 sudah jadi sepeda motor rakyat. Bebek dengan mesin NF125 ini tenar dengan konsumsi bahan bakarnya yang irit dan performannya yang lebih dari cukup dipakai sehari-hari.

Tapi di Inggris, Honda Supra X 125 yang dijual dengan nama Honda Innova 125 ini jadi sangat mahal! Di negaranya Pangeran Charles ini, Honda Innova 125 dilepas 2.270 Euro atau senilai Rp 27,5 jutaan!

Padahal di dalam negeri harganya hanya Rp 16,5 jutaan untuk versi tertinggi yang sudah dilengkapi dengan injeksi bahan bakar. Sedang yang paling murah dilepas Rp 14,3 jutaan.

Secara fitur dan teknologi tidak ada yang istimewa. Lihat saja desainnya, masih mengusung desain Supra X 125 versi awal. Sayap depan dan lampu serta seinnya masih membulat. Padahal yang beredar di Indonesia sudah tampil dengan desain serba meruncing.

Perbedaan pada desain hanya ada di bentuk sein belakang yang dibuat menjorok keluar layaknya motor sport. Desain ini dibuat sesuai regulasi yang beredar di Eropa. Lampu sein harus bisa terlihat utuh dari belakang atau depan dan samping.


Sedang mesinnya, sama saja. Sama-sama NF125, satu silinder SOHC dengan kapasitas mesin 125,8cc dan memiliki piston 52,4mm dan stroke 57,9mm. Sudah mengadopsi teknologi injeksi bahan bakar PGM-Fi, dan lolos standar emisi Euro3

Yang pasti pajak dan biaya pengiriman dari Thailand ke Inggris yang bikin harganya jadi mahal. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa