HBC usai melakukan tes 625 km pertama |
OTOMOTIFNET - Setelah berkelana selama lima hari membawa motor Honda BeAT dan Yamaha Mio Sport, tim pertama dari TOP1 Journey "Riding Experience", yakni Honda BeAT Club (HBC) Jakarta, tiba dengan selamat di kantor redaksi OTOMOTIFNET.com, Selasa (10/08) kemarin. HBC berangkat dari kantor Redaksi OTOMOTIFNET.com pada Jumat (06/08) lalu, dan menjalani lima hari bersama kedua motor tersebut.
Total jarak tempuh yang berhasil dibukukan adalah 619km untuk Honda BeAT dan 620km untuk Yamaha Mio Sporty. Walaupun masih kurang dari total target, namun ini tidak menjadi masalah utama, karena selisihnya cuma sedikit dari total jatah 625km. Tentunya kedua motor ini dipaksa melibas jalanan seekstrim mungkin. Karena memang itulah tujuan utama pengetesan motor ini.
"Dengan oli TOP1 Action Matic 10w-30 untuk Honda BeAT, motornya terasa ngacir banget. Berbeda jauh dengan oli bawaan pabrikan. Oli ini seakan membuat motor lebih responsif," jelas Mugi, anggota HBC yang memang mengetes Honda Beat.
Hal serupa juga diiyakan oleh Fedyn yang juga ikutan menjajal BeAT. "Saya sengaja coba tarikannya ditanjakan daerah puncak, terbukti oli TOP1 memang yahuud."
Sedikit berbeda dengan rider pembesut Yamaha Mio, Donny. Ia merasakan bahwa motor terasa jauh lebih bertenaga dibandingkan motor BeAT hariannya. "Overall tarikannya okelah bro, enggak bermasalah dengan tarikan motor," ungkap Donny.
Setelah tim pertama ini sukses, tentunya masih akan ada pengalaman lain yang bakal di berikan tim berikutnya. Dan hari ini giliran tim kedua, yakni Jakarta Mio Club (JMC) yang akan menempuh jarak 625km kedua.
Penulis/Foto : Heru
Editor | : | Editor |
KOMENTAR