Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kepakkan Sayap di Jambore Nasional Revo

Editor - Kamis, 3 Juni 2010 | 08:54 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Menyatukan ide dan aspirasi dari berbagai komunitas dan klub satu varian, memang merupakan ide yang cukup gila dan berat. Dengan bermodalkan keinginan itu, Sabtu (29/05) siang lalu Honda Revo Club Indonesia (HRCI) mengadakan jambore pertama mereka di kota Jakarta.

Acara yang bertempat di pelataran parkir, WTC Mangga Dua Jakarta Utara ini mendapat dukungan penuh dari PT. Astra Honda Motor (AHM). Terhitung ada sekitar 50 tamu undangan dari berbagai klub datang silih berganti ke tempat acara, guna memberikan support dan dukungan kepada Honda Revo Club (HRC) Jakarta, selaku tuan rumah acara ini.

Di pandu oleh MC ternama Ibukota, Sang Idola, acara ini berlangsung cukup meriah. Tidak hanya pertunjukan band-band lokal, tapi juga berbagai hadiah menarik dibagikan kepada peserta kuis.

“Sebelumnya terima kasih untuk AHM selaku sponsor utama kita, dan juga teman-teman perwakilan klub yang sudah mau hadir ke acara jambore ini,” papar Diki, Ketua Panitia Jambore Revo.

Yang mengesankan adalah, karena hadirnya salah satu klub perwakilan klub Revo dari Indonesia Timur, yaitu dari kota Papua. Selain itu juga ada perwakilan dari klub Revo Lombok,  Palu, Makassar, dan Pontianak.

“Untuk acara jambore Revo tahun depan, kita sudah konsultasi dan diputuskan akan dilaksanakan di Kota Papua,” tambah Diki.

Wow... bertambah jauh saja jangkauan dari HRCI. Semoga dengan event jambore sekelas ini, para bikers Revo, bisa semakin mempererat tali silturahmi antar bikers se Indonesia. Bravoo..Revo….!!!

Penulis/Foto : Heru

# Klub Anda ingin tampil di OTOMOTIFNET.COM?
# Kirimkan naskah disertai foto, lalu kirim ke email berikut :
dimaspradopo@gramedia-majalah.com
uda@gramedia-majalah.com
zoelis_oto@gramedia-majalah.com

  
*** Ingin berdiskusi tentang klub Anda ? Silahkan klik disini

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa