Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Vios Terbaru juga Dipakai Taksi, Tapi Beda Versi

Jumat, 10 Mei 2013 | 08:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Seperti biasa sejak kehadirannya dulu, Toyota Vios terbaru juga akan diperuntukkan sebagai armada Taksi, meski dengan nama yang berbeda, yakni Toyota Limo.

Kepastian tersebut dikonfirmasi langsung Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Johnny Darmawan. Ia mengatakan, tentu saja Toyota Vios terbaru ini juga akan digunakan sebagai armada taksi.

"Tapi tentu saja beda versi ya. Jadi akan ada dua versi. Platform sama tapi desainnya berbeda baik eksterior maupun interiornya," jelasnya.

Perbedaannya seperti pada bagian pelek, grill, dan untuk interiornya speknya sesuai dengan kebutuhan taksi, seperti tanpa power window, juga meter cluster tidak digital. "Perbedaan spek ini karena kita menyesuaikan dengan kebutuhan taksi dan harganya kalau segini tidak akan masuk," tambah Johnny.

Lanjut Johnny saat ini sudah ada 3 perusahaan taksi yang sudah siap menggunakan Vios anyar ini, sehingga pekerjaan rumah Toyota adalah bagaimana mensuplai permintaan dari para perusahaan taksi tersebut. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa