Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Ertiga Tidak Kurangi Penjualan Daihatsu Xenia

Jumat, 12 April 2013 | 10:07 WIB
Suzuki Ertiga tidak Kurangi Penjualan Daihatsu Xenia
Suzuki Ertiga tidak Kurangi Penjualan Daihatsu Xenia

Suzuki Ertiga tidak Kurangi Penjualan Daihatsu Xenia
Suzuki Ertiga tidak Kurangi Penjualan Daihatsu Xenia
Jakarta - Bulan Februari lalu, pasar dikejutkan dengan tersalipnya penjualan Daihatsu Xenia oleh Suzuki Ertiga. Banyak yang mengatakan Suzuki Ertiga berhasil merebut pasar Daihatsu Xenia.
 
Namun, Astra Daihatsu Motor punya jawabannya sendiri terkait dengan kondisi tersebut. Bahkan, melalui Direktur Marketingnya, Amelia Tjandra, Daihatsu mengklaim kalau tidak ada yang berkurang dari penjualan Daihatsu Xenia.
 
"Sebenarnya, dengan melonjaknya penjualan Suzuki Ertiga, tidak ada yang berkurang dengan penjualan Daihatsu Xenia. Penjualan Xenia selalu konsisten dari bulan ke bulan, sekitar 6.000 unit," ujar Amelia.
 
Memang, ia mengakui ada kenaikan penjualan dari Suzuki Ertiga, tapi tidak serta merta mengurangi penjualan dari Daihatsu. Kondisi pasar low-MPV lah yang semakin besar dengan banyaknya kompetitor yang masuk.
 
"Jadi tidak ada yang berkurang, hanya pasarnya yang membesar. Efeknya, market share Daihatsu yang menjadi turun, tapi itu tidak mengganggu penjualan Daihatsu Xenia," bela Amelia.
 
Akan tetapi, melihat hasil penjualan di bulan Maret 2013, Daihatsu bisa kembali tersenyum, karena Daihatsu Xenia bahkan naik penjualannya, sehingga bisa kembali berada di posisi kedua mobil terlaris di Indonesia. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa